Rahmat Kartolo Dipercaya Kelola UPTD Tengkayu I

Gedung Serbaguna Sekretariat Daerah Kota Tarakan. - Walikota Tarakan, Sofian Raga, Senin (01/02) pagi, melantik 2 pejabat struktural dilingkungan pemerintah kota (Pemkot) Tarakan, yakni Rahmat Kartolo dipercaya sebagai Kepala UPTD Tengkayu I dan Ahmad Seyuti sebagai Kasubag Umum.

Usai acara pelantikan, Sofian Raga bersama para Asisten dan unsur SKPD terkait langsung tinjau sarana dan prasarana di Pelabuhan Tengkayu I dan bersilaturahmi dengan para pedagang, karyawan, dan petugas pengelola pelabuhan, sekaligus memperkenalkan Rahmat Kartolo secara langsung kepada mereka sebagai kepala UPTD Tengkayu I yang baru.

“Hari ini saya akan antar mereka kesana dulu (Pelabuhan Tengkayu I) untuk mengawali hari pertama mereka bekerja,” kata Sofian Raga kepada Tarakan News.

Setelah memperkenalkan pimpinan baru, Walikota Tarakan ungkapkan pihaknya akan memantau sejauh mana yang harus dibenahi, tinggal nanti bagaimana seiring berjalan waktu mereka membuat program keja, perencanaan, guna mengelola pelabuhan ini secara baik.

“Yang ada jalan saja dulu, tinggal nanti dibenahi, masa baru satu hari sudah berubah? Ingat yang terpenting adalah pelayanan,” ujarnya.

“Jika memang ada perubahan pelayanan, tentunya yang lebih baik. Artinya yang sudah baik jadi lebih baik lagi,” tegas Sofian Raga.

OZ – DD, Diskominfo Tarakan

Share this

Share on FacebookTweet on TwitterPlus on Google+