Nikmat Allah Tak Terhitung

Nikmat Allah Tak Terhitung

Nikmat Allah Tak Terhitung

Sahabatku yang baik, adakah yang masih galau dengan apa yang sudah Alloh Ta'ala berikan kepada kita? merasa bahwa orang lain diberikan nikmat yang lebih ketimbang dirinya, sehingga membuat hati kecewa dan juga merasa tidak adil.

Berhati-hatilah sahabat, karena bisa jadi itu adalah salah satu tanda bahwa keimanan kita kepada Alloh Ta'ala telah menurun. Dan hal ini akan sangat merusak hati kita.

Padahal ketahuilah sahabat, bahwa sesungguhnya nikmat Alloh yang kita dapatkan itu sangatlah banyak hingga tak bisa terhitung. Baik dari nikmat yang kecil hingga nikmat yang terbesar. Semua itu pasti akan bisa kita rasakan jika kita senantiasa menysukuri nikmat-nikmat tersebut.

Yang membuat hati kita menjadi gelisah, galau, sedih dengan semua karunia nikmat yang Alloh berikan kepada kita sesungguhnya adalah karena kita tidaklah mensyukurinya. Padahal sudah banyak nikmat yang Alloh Ta'ala berikan kepada kita, hanya saja kita lah yang terkadang menutup mata dengan semua karunia dan nikmat tersebut.

Kira-kira apa hikmah yang bisa didapatkan dan juga apa yang dapat terpikirkan oleh sahabat? silahkan sahabat bisa menuliskan di kolom komentar yaa...

#aagym #quotesaa #tauhiid #islam #rahmatanlilalamin #dakwahsunnah #dakwah #dakwahtauhid #dakwahislam #ceramah #tausiyah #yukhijrah #hijrah #hijrahcinta #pemudahijrah #hijrahku #beranihijrah #hijrahyuk #alquran #motivasi

Sumber FB Ustadz : KH. Abdullah Gymnastiar

27 April 2022 · 

https://www.facebook.com/KH.Abdullah.Gymnastiar

Share this

Share on FacebookTweet on TwitterPlus on Google+